Pendidikan di Indonesia masih sangat terpuruk jika dibandingkan dengan negara-negara di dunia. Banyak sekolah-sekolah dipelosok desa yang belum memiliki fasilitas yang memadai seperti lab bahasa, kimia atau fisika sebagai penunjang pembelajaran. Hanya beberapa sekolah di perkotaan yang memiliki fasilitas memadai itupun sekolah-sekolah unggul yang sering diprioritaskan karena bertempat di dalam kota dan banyak anak-anak pejabat yang bersekolah disana.
Sebagai salah satu negara berkembang. Indonesia seharusnya bisa lebih maju dibidang pendidikan. Jika melihat sistem pendidikan Norwegia maka sangat mungkin untuk Indonesia menerapkan sistem yang sama, yaitu pemerintah daerah bertanggung jawab terhadap pendidikan, sehingga pendidikan dapat di akses oleh anak-anak, pemuda dan dewasa secara layak. Tentu melakukan hal yang sama tidak semudah membalikkan telapak tangan dan berharap hasil dalam waktu singkat. Jika pihak daerah dimulai dari gubernur, pemerintah daerah, dinas pendidikan dapat bekerjasama maka tidak mustahil setiap daerah di Indonesia akan memiliki akses pendidikan berkelas Norwegia. hasil alam Indonesia sangat memungkinkan untuk dialokasikan ke bidang pendidikan lebih besar. Sekolah-sekolah unggul di Indonesia yang semakin hari semakin menjamur akan menjadi pemandu bagi sekolah-sekolah yang lain.
Indonesia dan Norwegia memiliki persamaan dari segi sumberdaya alam. Norwegia memiliki cadangan minyak bumi, gas alam, mineral, makanan laut, air segar yang luas. Norwegia juga penghasil minyak dan gas alam per kapita terbesar di luar Timur Tengah. Dalam hal ini Indonesia juga memiliki gas alam, mineral, hasil laut dan bahkan emas yang belum disentuh secara maksimal. Yang membedakan antar keduanya yaitu Norwegia memiliki tangan handal untuk memanfaatkan hasil alam sedangkan Indonesia masih bergantung pada negara lain bahkan untuk mengeruk hasil alamnya.
Menciptakan sumberdaya manusia yang handal harus dimulai dari pendidikan yang baik. fasilitas sekolah perlu dilengkapi. Jangan hanya pemerataan kurikulum dan ujian yang terus menerus ditingkatkan. Sekolah unggul di tengah kota layak mendapat nilai tinggi dengan fasilitas lebih mendukung dan tenaga pengajar yang lebih professional dibandingkan sekolah di pelosok pedesaan yang seakan hilang ditelan alam. Pemerintah daerah perlu turun ke lapangan dan melihat langsung kondisi sekolah, jangan sebatas menerima laporan dari bawahan yang kadang berhenti ditengah lapangan karena lumpur yang menghadang sehingga gambaran keadaan sekolah hanya berakhir pada asumsi.
0 komentar:
Posting Komentar